Azzamtvjabar.com | Karawang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karawang melalui dinas pariwisata dan kebudayaan (Disparbud) Karawang memberikan penghargaan kepada 150 seniman dan budayawan dari 4 kategori di aula Husni Hamid Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karawang, pada Selasa (17/9/2024).
Penghargaan diberikan sebagai apresiasi atas dedikasi dan kontribusinya dalam memajukan kesenian dan budaya Karawang.
Pemberian penghargaan kepada para seniman dan budayawan ini merupakan bentuk apresiasi pemerintah kepada para pelaku seni dan budaya yang telah mengabdi untuk mengembangkan kesenian dan budaya lokal.
Penghargaan ini juga diberikan agar para seniman dan budayawan tetap bersemangat dan terus berkarya dalam memperkenalkan kesenian dan budaya Karawang agar semakin dikenal.
Penerima penghargaan adalah mereka yang selama ini telah mendedikasikan dirinya untuk membawa nama Karawang ke tingkat luar melalui karya-karyanya yang inovatif.
Bupati Karawang, Aep Syaepuloh mengatakan, pemberian penghargaan kepada 150 seniman dan budaya ini berasal 4 kategori, yaitu mereka yang merupakan pencipta, pelopor, pelestari dan pembaharu.
Aep Syaepuloh | Bupati Karawang |
Waya Karmila | Kabid Kebudayaan Disparbud Karawang |
Wawan Hendawan | Seniman Penerima Penghargaan |
Bahkan penghargaan ini juga bagian dari upaya pemerintah mendukung pelestarian dan pengembangan seni budaya Karawang.
Seorang penerima penghargaan kategori pelestari, Wawan mengungkapkan, harapan agar generasi muda lebih mencintai seni dan budaya Karawang.
Dalam pemberian penghargaan kepada para seniman dan budayawan ini juga ditampilkan sejumlah kesenian Kabupaten Karawang, salah satunya seni tari jaipong. (Red)
0 Komentar